Kualasimpang - Jum'at (19/01/2018) Memulai masa kepemimpinannya Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil, MKn dan H. Tengku Insyafuddin, ST terus membuat inspirasi-inspirasi baru. Diantaranya adalah melakukan kegiatan gotong royong menjaga kebersihan lingkungan sekitar yang dilakukan setiap hari Jum'at di 12 (dua belas) Kecamatan di Kabupaten Aceh Tamiang.

 

Kegiatan gotong royong menjaga kebersihan diawali pagi tadi di Kecamatan Kota Kualasimpang. Gotong royong yang langsung dilakukan oleh Wakil Bupati Aceh Tamiang, H. Tengku Insyafuddin ST bersama dengan Camat Kota Kualasimpang, Aulia SSTP dan Unsur Forkopimcam Kota Kualasimpang bersama dengan Para Aparatur Sipil Negara (ASN) kecamatan dan masyarakat berlangsung dengan baik dan lancar.

 

Menjalankan Misi Pertama mereka, "Meningkatkan kualitas pengamalan syariat Islam dengan upaya keteladanan dan pengembangan budaya Islami" Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang akan terus fokus dan langsung turun dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan kemasyarakatan sebagai upaya keteladanan bagi masyarakat.

 

Tengku Insyafuddin ST, bersama Bupati Aceh Tamiang akan berusaha untuk membudayakan kembali gotong royong di dalam kehidupan masyarakat Aceh Tamiang, khususnya di dalam menjaga kebersihan lingkungan sesuai dengan hadist Rasulullah Saw dimana kebersihan adalah sebagian dari iman.

 

Gotong royong yang diawali dari Kecamatan akan terus dilaksanakan hingga ke kampung-kampung yang ada di Kecamatan tersebut.

 

Dalam kesempatan yang sama, Camat Kota Kualasimpang, Aulia SSTP menyampaikan bahwa menjaga kebersihan adalah hal yang sangat penting dan untuk itu upaya kita adalah mengubah pola fikir masyarakat agar lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan.